Popular Post

Pengunjung

ARSIP

  • Breaking News
    Loading...
    Selasa, 18 September 2012

    Sosialisasi Bantuan Keuangan Khusus Bidang Infrastruktur



    Sosialisasi terkait bantuan keuangan khusus bidang infrastruktur di kabupaten Jombang  tahun anggaran 2012   dimulai. Sosialisasi yang dibuka   oleh  H. Munif Kusnan SH, Msi sekdakab Jombang  pagi itu digelar diruang  Bung Tomo Kantor pemkab Jombang  pada 18 September 2012. Hadir dalam sosialisasi tersebut  komisi A - DPRD Jombang, Asisten Ekonomi Pembangunan, Camat dan kepala desa.

    Dilaporkan oleh Drs. Hasan Msi Asisten ekonomi pembangunan kabupaten Jombang  bahwa bantuan keuangan khusus ini bertujuan untuk memberikan  pemahaman dan pedoman dalam meningkatkan partisipasi masyarakat  dalam mendukung penyelenggaraan pembangunan didesa. “Sosialisasi ini sekaligus sebagai acuan  pelaksanaan bagi pelaku program bantuan keuangan khusus infrastruktur  sesuai dengan aspirasi dan kebutuhan lokal”, tuturnya.

    Sumberdana bantuan khusus ini berasal perubahan anggaran keuangan daerah 2012.  Sebagai penentuan serta kriteria desa yang mendapat bantuan khusus bidang infrastruktur ini antara lain  emergency, frekwensi juga kelayakan. Pembangunannya  antara lain  dapat berupa sarana prasarana lingkungan, sarana air bersih, polindes, posyandu, pengaspalan jalan desa, rehabilitasi gedung PUD, TPQ.  Besaran bantuan yang diberikan pada tiap desa berkisar antara Rp. 25.000.000,- sampai Rp. 70.000.000,-

    Sekretaris Daerah Kabupaten Jombang Munif Kusnan dalam kesempatan tersebut mengajak kepada jajaran Camat juga kepala desa di kabupaten  Jombang untuk bersemangat mengaktifkan diri dan  seluruh stakeholdernya dalam rangka upaya memfasilitasi, memberdayakan aparatur juga masyarakatnya dalam mewujudkan kemandirian desa.  “Lakukan penguatan dan peningkatan kapasitas sumberdaya aparaturnya, masyarakatnya, perkuat lembaga desa juga lembaga kemasyarakatannya, kemudian  ada  penguatan keuangan,  jika ini bisa dilakukan bersama-sama tentu tidak akan lama lagi kemandirian desa, kemajuan desa, kesejahteraan desa akan segera terwujud”, tandas Munif Kusnan.

    Disampaikan oleh sekda Munif bahwa  bantuan khusus keuangan  bidang infrastruktur ini tentusaja untuk membantu  desa dalam membangun infrastruktur yang disesuaikan dengan kebutuhan desa atau  lintas desa dalam satu wilayah kecamatan atau yang disebut poros desa.  Munif juga mengingatkan  agar mengedepankan akuntabilitas dalam penggunaan bantuan keuangan khusus bidang infrastruktur ini. “Kita harus tetap hati-hati terkait akuntabilitas, baik mulai perencanaan, pelaksanaan, pengawasan juga pelaporannya”, tutur Munif

    Dari 50 desa yang direncanakan akan mendapat bantuan khusus bidang infrastruktur, saat ini  baru 33 desa yang telah di SK kan,  sementara 17 desa belum di SK kan karena belum memasukkan proposal. Sebagai narasumber dalam sosialisasi tersebut dari Linkar Desa Institute.(Wati_SJAM)

    Jombang, 18 September 2012
    AM 792 Khz Radio Suara Jombang

    0 komentar:

    Posting Komentar